BREAKING NEWS

Wednesday, May 1, 2024

DINKES GELAR PEKAN IMUNISASI DUNIA SERENTAK


TANGERANG RAYA, korantangsel.com- (Kota Tangerang) Mendukung kegiatan Penari (Sepekan Mengejar Imunisasi) nasional, Dinas Kesehatan Kota Tangerang melaksanakan Pekan Imunisasi Dunia (PID) tepatnya di Posyandu Cemara 7, Kelurahan Panunggangan Utara, Pinang, Kota Tangerang, Jumat (26/4/24).

Kepala Dinas Kesehatan, Dini Angraeni mengatakan Penari merupakan intensifikasi vaksin rutin dan PID menjadi salah satu upaya pemerintah dalam memenuhi target pemberian imunisasi dasar lengkap kepada balita yang ada di Kota Tangerang.

“Kalau di tri wulan pertama ini baru mencapai 20 persen dari target 30 persen. Sedangkan di tahun 2023, pencapaian imunisasi mencapai 106 persen. Sehingga diharapkan dengan kegiatan Sepekan Mengejar Imunisasi ini, dapat memenuhi target yang diharapkan,” katanya.

Ia menambahkan dalam program ini, posyandu dan puskesmas di Kota Tangerang melayani sederet jenis imunisasi secara gratis. Mulai dari Tetanus Diphteria (TD), DPT-HB-Hib, Pertussis, Tetanus, Hepatitis B serta Pneumonia, imunisasi polio tetes, Inactivated Poliovirus Vaccine (IPV) atau polio suntik, imunisasi Pneumococcal Conjugate Vaccine (PCV), imunisasi MR, imunisasi BCG, Vaksin Rotavirus.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Panunggangan Utara, dr. Yumelda Ismawir mengungkapkan capaian imunisasi di wilayah kerja Puskesmas Panunggangan Utara sudah cukup baik. Ini disebabkan adanya kerjasama antara kader posyandu, kader PKK dan masyarakat yang sadar akan pentingnya imunisasi bagi kesehatan bayi dan balita.

“Untuk di Posyandu Cemara 7 sendiri tercatat sudah ada 30 anak yang imuisasi di kegiatan ini. Bahkan tak hanya bayi, wanita usia subur pun tersedia imunisasi TD untuk meningkatkan kekebalan tubuh terhadap infeksi tetanus,” tuturnya.

(korantangsel.com, dini)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes