BREAKING NEWS

Thursday, August 24, 2023

Diduga Dibunuh Pasangannya, Siswi Asal Indonesia Ditemukan Tewas di Jepang

Diduga Dibunuh Pasangannya, Siswi Asal Indonesia Ditemukan Tewas di Jepang


Nasional, Korantangsel.com- Seorang Warga Negara Indonesia (WNI) yang sedang mengikuti sekolah di negara Jepang bernama Josi Putri Cahayani telah ditemukan meninggal dunia di daerah Gunma, propinsi Maebashi pada Selasa 22 Agustus 2023.

Ayah Korban mengatakan Josi berangkat dari Jakarta pada awal April 2023, berangkat ke Jepang dari Jakarta melalui Studi Jepang OHM untuk mendalami bahasa Jepang sebelum nantinya berniat untuk melanjutkan kuliah disana.

"Dia berangkat dari Jakarta lewat OHM yang di Bandung, 3 April kemarin (2023)," terang Thomas Cahyadi, Rabu (23/08/2023) saat dihubungi melalui sambungan telepon.

Thomas memaparkan bahwa dirinya aktif berkomunikasi dengan putrinya selama mengenyam pendidikan di negeri sakura dan banyak bercerita diantaranya mengenal seorang pria Jepang bernama Keiichiro Kajimura. Namun belakangan tidak bisa dihubungi dan dirinya berusaha mencari kabar melalui Studi OHM dan akhirnya mendapat nomor kontak teman sekamar Josi.

"Terakhir kontak dengan Josi itu adiknya yang di Padang pada tanggal 17 Agustus pagi, Saya pun akhirnya berkomunikasi dengan pihak OHM dan teman sekamar Josi, dan sama, temannya Josi pun los kontek (tidak bisa menghubungi)," paparnya.

Berawal dari hal itu, ayah Josi meminta bantuan untuk teman Josi dan pihak sekolah agar melaporkan hilangnya Josi ke pihak kepolisian setempat.

Hingga akhirnya pada hari Senin (21/08/2023), pihak sekolah pun melaporkan bahwa Josi tak bisa dihubungi. Setelah pihak kepolisian Jepang meminta keterangan dari pihak sekolah dan teman-teman Josi, kamar apartemen pria yang dikenal Josi pun menjadi lokasi pencarian Josi.

"Usai laporan, polisi malah memeriksa kamar apartemen dan kelas Josi untuk memeriksa sidik jari Josi," ucap Ayah Josi.

Dan pada Rabu (23/08/2022) pagi Ayah Josi pun dihubungi oleh pihak sekolah dengan menggelar Zoom Meeting dengan Kepolisian dan mengabarkan ditemukannya jasad wanita yang dipastikan adalah Josi yang diduga sudah meninggal dunia berhari-hari saat ditemukan.

"Ditemukan di kamar apartemen pria yang dikenal Josi, menurut keterangan polisi tidak terlihat luka-luka, namun hingga kini Saya pun belum melihat kondisi jenazah anak saya karena polisi masih melakukan otopsi," terang Thomas.

Thomas pun menyimpulkan misteri kematian putrinya tersebut bisa terungkap bila Keiichiro Kajimura berhasil diamankan Polisi Jepang.

"Temannya pun bercerita tentang telepon terakhir Josi yang meminta tolong dan tiba-tiba terputus," ungkapnya.

Thomas menduga, pria Jepang yang dikenal Putrinya tersebut adalah seorang psikopat. Hal tersebut Ia duga dari melihat unggahan foto Facebook milik Keiichiro Kajimura yang hingga Rabu pagi masih mengunggah foto kebersamaan dirinya dengan Josi.

"Lihat aja di facebooknya, masih bisa upload foto bareng Josi tadi pagi, padahal Josi sudah ga ada," ucapnya.

Dirinya pun berharap polisi segera mengungkap misteri kematian putrinya tersebut.

"Harapan Saya kasus ini segera selesai dan Jenazah Josi bisa dipulangkan ke tanah air segera," harapnya. (Hiwata/Sn)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes