BREAKING NEWS

Monday, August 29, 2022

Skettle Corn, Melejit Berkat Riseler dan Rajin Promosi

BISNIS, korantangsel.com- Popcorn merupakan kudapan yang tak pernah ketinggalan tersedia di bioskop. Cita rasa manis yang gurih lagi renyah pada popcorn, memang membuat penikmatnya menjadi ketagihan dan hampir semua kalangan menyukai kudapan satu ini. Dialah Ergis Setyo W (33) pemilik Skettle Corn yang mencoba melirik bisnis ini untuk ditekuninya, hingga popcorn premium ini berhasil melejit dan melambung tinggi berkat 15 riseler yang tersebar di wilayah Jabodetabek dan rajin membuat sampel berukuran kecil yang dimanfaatkan sebagai ajang promosi. "Kalau setiap pelatihan dari Dinas Indagkop atau pertemuan lainnya, saya selalu buat popcorn ukuran kecil untuk dibagi-bagikan ke peserta secara gratis. Alhamdulillah berkat dua usaha ini, popcorn saya banyak dikenal masyarakat luas dan banyak yang suka," katanya. Ergis mengaku keberadaan riseler sangat berarti baginya, karena hampir setiap minggu pesanan sebanyak 100 bungkus berukuran 90 gram selalu dipesan. Dikenal memiliki bentuk yang besar, rasa yang gurih dan tidak terlalu manis. Akhirnya popcorn premium ini pernah mendapat pesanan hingga 4.500 bungkus di tahun 2021. Sedangkan di tahun ini, penjualan bisa mencapai 1.500 bungkus setiap bulan dengan omset mencapai Rp 18-28 juta per bulan. "Untuk harga, saya mematok harga Rp 15 ribu per bungkus ukuran 90 gram," ucapnya. (korantangsel.com- Dini) Skettle Corn Alamat : Perumahan Duta Bintaro, Cluster Tampak Siring Blok D24 No. 32, Kunciran, Pinang Tlp : 085216996604 IG : skettkecorn

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes