BREAKING NEWS

Tuesday, September 28, 2021

Oma Kitchen Ciptakan Varian Unik Pada Biji Ketapang


BISNIS,korantangsel.com- Diana Chairul pemilik Oma Kitchen (OK) UMKM asal Kunciran Indah ini, menciptakan varian unik pada makanan tradisional biji ketapang yang dibuat beraneka warna atau rainbow. Tak hanya penampilannya yang unik, biji ketapang buatannya memiliki tekstur lembut, renyah, garing dan menggunakan pewarna makanan yang aman dikonsumsi.

"Saya sengaja buat biji ketapang dengan banyak warna atau rainbow, supaya makanan tradisional ini tidak mudah dilupakan orang. Namun tidak menghilangkan ciri khas dari makanan ini," katanya.


Oma Diana begitu biasa disapa mengaku biji ketapang rainbow menjadi produk best seller diantara produk lain yang dibuatnya. Seperti ada stik keju, cake tape dan minuman lemon sereh madu. Dalam sekali produksi sebanyak 10 kilogram biji ketapang habis terjual saat Hari Lebaran lalu. 


Untuk mencicipi biji ketapang rainbow buatan Oma Kitchen, Diana menyediakan beberapa ukuran yaitu pouch, toples ukuran 250 gram dan 500 gram dengan harga Rp 15 Ribu sampai Rp 25 Ribu. (Dini)

Oma Kitchen
Alamat : Jln. Sultan Agung Tirtayasa, GG. Si Jona No. 44, Kunciran Indah
IG : omadianakitchen
WA : 0895-3369-093-43

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes