BREAKING NEWS

Sunday, January 27, 2019

IMLEK, THE SPRINGS CLUB HADIRKAN A NIGHT IN SHANGHAI


HIBURAN,korantangsel.com-Sambut Tahun Baru Imlek 2019, untuk ke tiga kalinya, The Springs Club menghadirkan A Night in Shanghai tepatnya di Royal Ballroom The Springs Club, Senin (4/2/19). Berbeda dari tahun sebelumnya, tema A Night in Shanghai menggambarkan suasana kota Shanghai yang modern, namun tidak lepas dari tradisi yang otentik dan dikemas secara meriah. Sehingga, akan menjadi perayaan Imlek termewah di Gading Serpong.

General Manager Group Clubs Summarecon, Helmy Purboyakti mengatakan, saat memasuki area Ballroom yang sudah disulap layaknya di kota Shanghai yang kental dengan nuansa warna kemenangan, yaitu merah dan emas, tamu akan disambut oleh iringan barongsai.

"Kemeriahan malam Imlek akan semakin terasa, dengan kehadiran Shanghai Carbaret Show Drama Musical, rampak tambur, Qu Cheng&Erhu Musical dan bintang tamu Helena," katanya.

Tak hanya itu, lanjut Helmy, perayaan Imlek semakin kental saat seremoni Yee Sang atau tradisi menyantap hidangan pembuka. Yee Sang seremoni ibarat seperti makan salad bersama. Dimana salad tersebut terdiri dari beberapa irisan sayur dan irisan daging ikan mentah. Secara bersamaan, tamu harus mengaduk dan mengangkat setinggi-tingginya seraya mengucapkan selaman Tahun Baru Imlek, sebagai lambang akan rejeki dan kemakmuran yang melimpah.

Untuk menikmati malam Imlek bersama keluarga, Helmy menuturkan event yang didukung oleh Princess Entertainment membuka seat terbatas sebanyak 60 meja, dengan kapasitas 10 orang di setiap meja nya.

"Kita buka harga mulai Rp 7 juta sampai Rp 10 juta per meja nya. Dimana, acara ini disempurnakan dengan gala dinner dan food parade yang akan menyajikan sembilan jenis menu premium mulai dari pembuka sampai penutup khas Imlek yang otentik dan halal di setiap meja nya," tutupnya.

(korantangsel.com,dini)




Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes