BREAKING NEWS

Thursday, February 8, 2018

RSU SILOAM KELAPA DUA, RUMAH SAKIT KHUSUS PASIEN BPJS

NASIONAL,korantangsel.com- Sebagai salah satu anak perusahaan dari PT Lippo Karawaci Tbk yang peduli akan pelayanan kesehatan di Tangerang, Siloam Hospital membangun rumah sakit umum yang berada di Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, kemarin. Siloam Hospital mengklaim, rumah sakit umum yang dibangun ini akan melayani pasien BPJS. 
"Pembangunan sudah selesai, kita tinggal menyiapkan fasilitas dan sistem BPJS," kata Wakil Direktur RS Siloam, Caroline Riady saat menghadiri acara Topping Off Ceremony Rumah Sakit Umum Siloam Kelapa Dua. 
Caroline mengatakan, RSU Siloam yang memiliki kapasitas 200 tempat tidur ini, mencontoh model Paviliun B Siloam Hospital Lippo Village. Selain itu, RSUS akan menyediakan perawatan 24 jam untuk pasien BPJS Kesehatan, ketersediaan alat CT-Scan 64 slices untuk membantu dokter dalam menegakkan diagnosa dengan lebih akurat, layanan dokter spesialis dalam lebih dari 10 cabang spesialisasi seperti anak, kebidanan dan ginekologi, syaraf, mata dan gigi.
"Kita akan beroperasi dan melayani pasien pada pertengahan 2018 ini, dengan memprioritaskan perawatan pasien kelas II, khusus pasien BPJS Kesehatan," ungkapya.
Sementara itu, James T. Riady berharap kehadiran RSUS Kelapa Dua bukan hanya sebagai dukungan kami terhadap program pemerintah dalam rangka menyehatkan bangsa, tetapi juga menyediakan akses layanan kesehatan modern terjangkau. 
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, RSUS Kelapa Dua ini akan menjadi salah satu rumah sakit yang berperan serta terhadap layanan kesehatan di Kabupaten Tangerang dan Banten. 
(korantangsel.com,dini)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes