BREAKING NEWS

Thursday, May 25, 2017

PT SILOAM INTERNATIONAL HOSPITALS TBK AKUISISI RSUPB CIREBON

siloam (ransel-sumber)
NASIONAL,korantangsel.com- Untuk menambah unit bisnisnya dibidang kesehatan, PT Siloam Internasional Hospitals Tbk meng-akuisisi Rumah Sakit Umum Putera Bahagia (RSUPB) yang berada di Cirebon, Jawa Barat senilai Rp 130 miliar, beberapa waktu lalu.

Presiden Direktur Siloam, Ketut Budi Wijaya mengatakan Cirebon yang saat ini menjadi pusat pertumbuhan, dan memiliki project infrastruktur yang sedang dibangun, seperti Bandar Udara Internasional Kertajati dan Patimban deep-sea port menjadi alasan utama Siloam Tbk berani meng-akuisisi RSUPB.

Ia menambahkan, akuisisi ini akan segera berkontribusi pada pendapatan perseroan. Seperti diketahui, berdiri di atas lahan seluas 8.209 meter persegi, dan memiliki tanah seluas 5.329 meter persegi, RSUPB memiliki 105 kapasitas tempat tidur. 

"Berdasarkan catatan, rumah sakit ini sudah melayani pasien BPJS Kesehatan sekitar 6.000 kunjungan, rawat jalan dan 340 admisi rawat inap tiap bulan. Dan saat ini, sudah ada 100 tempat tidur operasional memiliki tingkat utilisasi sebesar 63% yang menghasilkan Rp 63 miliar pendapatan per tahun," katanya.

Melalui akuisisi ini, lanjutnya Siloam berencana untuk meningkatkan kapasitas tempat tidur dan memperbaiki fasilitas, serta layanan dengan menginstal peralatan medis state-of-the-art medical equipment seperti MRI dan CT-Scan. 


(korantangsel.com, dini) 

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes