BREAKING NEWS

Sunday, September 7, 2014

PENYERAHAN PENGHARGAAN PASKIBRA 2014, OLEH WALI KOTA TANGSEL

paskibra
TANGERANG SELATAN,korantangsel.com- Walikota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany mengucapkan terima kasihnya kepada anggota Paskibra yang telah mengibarkan dan menurunkan Bendera Sang Merah Putih dengan sukses pada 17 Agustus lalu.

Acara yang di adakan di sebuah rumah makan, di wilayah Serpong BSD ini. Di harapkan nantinya kegiatan Paskibra tetap berjalan positif, dan harapannya penghargaan ini bukan dinilai dari nominalnya, karena ketulusan dan keikhlasan dalam menjalani pendidikan Paskibra ini, tidak dapat di nilai dengan apapun. Dan jangan jadikan kegiatan Paskibra ini sebagai ajang balas dendam kepada junior nanti.

“Pertahankan sikap semangat,dan terus berupaya berprestasi yang tinggi,” pesan Airin kepada anggota Paskibra 2014 Tangsel.

“ada 57 anggota Paskibra 2014, 50 anggota dari tangsel, enam mewakili ke provinsi dan satu anggota mewakili ke tingkat nasional,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan Olah Raga Khairudin.

“Harapan saya bisa terus mengembangkan kreativitas peserta, karena ini adalah program tahunan yang di bina oleh Dispora, jadi kalau bisa hal ini di pertahankan setiap tahunnya, apa lagi saat ini target kami sudah ada yang bisa masuk ke tingkat nasional, kalau bisa jangan cuma satu yang masuk ketingkat nasional,” tambahnya.

Kendala yang di hadapi yaitu pengaturan jadwal, takutnya saat ada pelatihan ternyata bentrok dengan ujian. Kami menginginkan dari pihak sekolah untuk memberikan motivasi dan ijin kepada siswa-siswi yang mengikuti paskibra, karena ini adalah sebuah kegiatan yang positif dan juga memberikan kebanggaan tersendiri bagi anggotanya.



Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes