BREAKING NEWS

Wednesday, January 8, 2014

GAS 12 KILO NAIK, PEDAGANG NASI MENJERIT

pedagang
TANGERANG SELATAN,korantangsel.com- Kenaikan harga gas elpiji 12 kilo, ternyata sangat dirasakan oleh para pedagang. Mengapa tidak, kini harga gas elpiji tersebut bisa mencapai Rp 130 ribu per tabung jika dibandingkan dengan harga sebelumnya sebesar Rp 90 ribu.

 Seperti yang dialami pedagang nasi diwilayah Lengkong, Serpong Utara, Tangerang Selatan yang mengeluh dengan kenaikkan tersebut.  Menurut meli (23), kenaikkan tersebut tentu sangat memberatkan, bahkan terkadang mengalami banyak kerugian. 

“Saya sudah tiga tahun berdagang, baru kali ini mengalami kenaikkan yang cukup tinggi. Bagaimana saya bisa meraup untung dari hasil berdagang, kalau harganya naik seperti ini,” kata Meli sambil mengeluh.

pedagang

Meli menambahkan, semenjak kenaikkan gas tersebut saya mulai beralih menggunakan gas berukuran tiga kilo. Dengan maksud, untuk mempermudah cara memasak. 

Para pedagang berharap, pemerintah setempat bisa mengondisikan kenaikkan harga gas tersebut dengan menurunkan harganya agar stabil kembali, dan jangan sampai kenaikkan harganya malah berbuntut panjang.

 (koranangsel.com, ahmad baihaqi)


Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes