TANGERANG
SELATAN,korantangsel.com- Dalam peringatan
Hari Ibu yang jatuh pada Tanggal 17 Desember seluruh SKPD Pemerintahan Kota
Tangerang Selatan telah menghadiri Apel Hari Kesadaran di Lapangan Cilenggang
Serpong Kota Tangerang Selatan (17/12).
Hali ini guna
memperingati Hari Ibu dan terlihat upacara apel dipimpin langsung oleh Walikota
Tangerang Selatan yaitu Airin Rachni Diany, usai memimpin upacara beliau
langsung memberikan penghargaan kepada ibu-ibu di Kota Tangerang Selatan yang
didampingi Wakilnya yaitu Benyamin Davnie.
Menurut Walikota
Tangsel mengatangan upacara peringatan Hari Ibu di lakukan agar ibu-ibu
khususnya di Kota Tangerang Selatan bisa lebih berpatisipasi dan menjadikan
kaum perempuan selalu aktif dalam sosok pembangunan Kota Tangerang Selatan.”
kaum perempuan tidak hanya sebagai objek melainkan subjek pembangunan Kota
Tangsel ini”. tambahnya Airin Rachmi Diany dengan tegas
Upacara Peringatan
Hari Ibu yang sekarang terlihat sangat berbeda dengan upacara-upacara
sebelumnya, karena seluruh petugas upacara dilakukan oleh para kaum ibu dari
Pemberdayaan Masyarakat dan Pemberdayaan Perempuan serta Keluarga Berencana
Kota Tangerang Selatan.
(korantangsel.com. agung
indrawan & ahmad baihaqi)