BREAKING NEWS

Friday, September 20, 2013

KULIT AMAN DARI SINAR MATAHARI, JANGAN REMEHKAN MAKANAN INI


paprika
paprika
KECANTIKAN,korantangsel.com – Musim panas memang sedang memuncak, akibatnya sengatan paparan sinar matahari pun sulit untuk dihindari.  Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah nutrisi untuk melindungi kulit dari matahari. Agar terhindar dari bahan yang memiliki kandungan bahan kimia, ternyata makanan dan buah juga bisa lho melindungi kulit dari sengatan matahari.

Yuk intip beberapa buah dan makanan antioksidan yang tinggi, sehingga mampu untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

1.  Paprika
Cabai yang memiliki warna cerah seperti kuning, merah, oranye ini memiliki kandungan pigmen yang disebut dengan karotenoid. Antioksidan ini lantas dirubah menjadi vitamin A di dalam tubuh. Di mana paprika memiliki vitamin A yang dapat membantu dan melindungi sel kulit dari kerusakan, dengan cara membentuk lapisan lemak tipis di kulit.

2.  Labu kuning
Buah berbentuk besar dan berwarna kuning ini, mempunyai warna yang cerah serta kaya akan kandungan karotenoid, sehingga baik melindungi kulit terhadap sinar matahari.
 
Labu kuning
Labu kuning
3. Tomat merah
Tomat mengandung antioksidan alami yang berasal dari pigmen likopen yang memberikan warna merah dalam buah tomat, antioksidan ini diketahui sebagai pelindung kelenjar prostat, tetapi juga mampu untuk melindungi kulit dari sengatan sinar matahari.
 
tomat merah
Tomat Merah
3.  Semangka
Buah yang mengandung banyak air ini, dipercaya dapat menjaga kesehatan kulit dari sinar matahari lainnya, sebab dalam semangka terdapat kandungan likopen. Alangkah baiknya ketika matahari bersinar dengan terik, cobalah untuk mengonsumis beberapa potong buah semangka untuk menyejukkan sel kulit.
 
semangka
semangka
5. Teh hijau
Teh hijau terkenal mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan, termasuk diantaranya adalah melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB. Hal ini dikarenakan teh hijau memiliki kandungan polifenol katekin sebagai pelindung yang kuat.
 
teh hijau
teh hijau
6. Cokelat
Cokelat adalah salah satu bahan makanan super. Hal itu dikarenakan cokelat mengandung 712 senyawa yang sebagian besar adalah antioksidan poten serta pelindung kulit.
 
cokelat
cokelat
7. Bluebery
Bluebery mempunyai pigmen yang disebut dengan nama antosianin. Pigmen ini adalah antioksidan poten yang berfungsi membantu untuk mengurangi risiko penyakit kronis, serta paparan sinar matahari.
 
blueberry
blueberry
8. Kunyit
Jangan remehkan bumbu dapaur yang satu ini. Sebab kunyit mempunyai senyawa kurkumin yang berfungsi untuk memperbaiki sistem imun,  melindungi kulit, serta melindungi otak. Kurkumin dalam kunyit juga diketahui sebagai obat antiinflamasi.
 
kunyit
kunyit
9. Ikan
Jenis ikan yang banyak mengandung asam lemak omega-3 mempunyai fungsi untuk melindungi jantung dan kulit. disamping itu, asam lemak omega-3 penting pula untuk menjaga kesehatan tubuh secara menyeluruh. 
 
ikan
ikan
(korantangsel.com-budi haryono)


Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes