BREAKING NEWS

Monday, May 6, 2013

WASPADAI KANKER PAYUDARA PADA PRIA


kanker payudara pada pria
KESEHATAN,korantangsel.com- Kanker payudara merupakan salah satu jenis kanker yang paling ditakuti oleh semua wanita di dunia. Umumnya, penyakit ini merupakan salah satu penyakit yang banyak diidap oleh kaum perempuan. Tetapi tahukah Anda, bahwa saat ini kanker payudara tak hanya menyerang perempuan saja, tapi pria pun berisiko terkena penyakit berbahaya ini.

Spesialis Bedah Konsultan B. Onkologi, dr. Bernard Agung, Sp. B(K) Onk, M.Kes mengatakan, bisa dibilang kanker payudara adalah penyakit yang langka. Kurang dari satu persen kanker payudara terjadi pada pria. Hasil studi menunjukkan bahwa pria yang mengidap kanker payudara, cenderung memiliki gejala yang lebih berbahaya dan mendapat diagnosis pada usia lebih tua. Meskipun demikian, ternyata pria yang memiliki kanker payudara, tak banyak meninggal akibat penyakit ini dibandingkan wanita.

Dokter Bernard menambahkan, remaja laki-laki dan perempuan semuanya memang mempunyai jaringan payudara. Berbagai macam hormon pada wanita menstimulasi jaringan pada payudara sedemikian rupa, sehingga membentuk payudara penuh. Sedangkan pada tubuh pria, secara normal tidak ada stimulasi hormon pada pauudara. Akibatnya, jaringan payudaranya tetap kecil dan rata.

Ia menjelaskan, penyakit ini sangat dipengaruhi oleh faktor hormonal. Walaupun pada kenyataannya, jumlah penderita kanker payudara tidak sebanyak wanita, meski faktor pemicunya tidak jauh berbeda. Selain itu usia lanjut, genetik dan level ekstrogen yang tinggi menyebabkan peningkatan pembelahan sel payudara. Kondisi inilah, yang menjadi faktor dan meningkatnya risiko kelainan sel yang dapat berkembang menjadi sel kanker.

 “Mengkonsumsi obat-obatan, penyakit hati, obesitas dan sindrom klinefelter dapat menyebabkan meningkatnya kadar estrogen. Sebab sel-sel lemak diubah tubuh menjadi estrogen,” katanya.

Menurut National Cancer Institue, seseorang yang keluarganya memiliki riwayat kanker payudara, memiliki riskiko terkena kanker payudara sebesar 5-10 persen. Dan American Cancer Society memperkirakan bahwa, satu dari lima pria yang menderita kanker payudara, bersaudara dekat dengan laki-laki atau perempuan yang juga terkena kanker payudara.

Hasil penelitian menyatakan, dari seluruh pria yang menjalani bedah untuk mengangkat kanker, 48 pria di antaranya harus menjalani terapi radiasi dan 100 pria diberikan tambahan kemoterapi atau terapi hormon. Dan kanker payudara stadium dini memiliki rata-rata harapan 10 tahun kedepan mencapai 47 persen dan pria yang didiagnosis kanker stadium lanjut, presentasenya mencapai 44 persen. “Jika ada benjolan di payudara, pergilah segera ke dokter,” pesannya. 

(korantangsel.com-id)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes