BREAKING NEWS

Friday, November 26, 2021

PTM Terbatas, TK Pembina Fokus Pembelajaran Sentra



PENDIDIKAN,korantangsel.com- Sejak Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas yang diberlakukan pada 15 November lalu. TK Pembina Akhlakul Karimah, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang mulai memberlakukan pembelajaran yang kreatif dan inovatif atau disebut sentra. 

Kepala Sekolah TK Pembina Akhlakul Karimah, Holipah mengungkapkan berbeda sebelum masa pandemi. Pembelajaran di TK Pembina dilakukan secara moving class, namun saat ini diberlakukan pembelajaran sentra. 



"Biasanya guru yang datang ke kelas membawa materi, sekarang materi yang dibawa ke ruang kelas dengan cara bermain sentra," katanya.

Holipah menuturkan ada beberapa sentra yang diajarkan, mulai dari sentra persiapan, sentra bahan alam, sentra olah tubuh yang dilakukan di dalam kelas, sentra main peran, sentra intak, sentra balok dan sentra kreatifitas. "Setiap sentra kita isi dengan lima anak dan setiap Jumat kita lakukan PJJ dengan materi senam, mewarnai dan keagamaan," ucapnya. (Dini)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes