BREAKING NEWS

Tuesday, June 23, 2020

KEMENTERIAN SOSIAL SERAHKAN BANTUAN SOSIAL TAHAP TIGA di KABUPATEN TANGERANG



TANGERANG RAYA,korantangsel.com- Ratusan aparat kepolisian amankan kunjungan Ketua DPR RI, Mentri Sosial dan Kemenko PMK di wilayah Kabupaten Tangerang. Dalam kunjungannya kali ini ketiga petinggi negara tersebut sekaligus membagikan Bantuan kepada masyarakat Desa. Cikande, Kecamatan. Jayanti Kabupaten Tangerang, Selasa (23/6/20).

Kunjungan yang sekaligus penyerahan bantuan kepada warga Kabupaten Tangerang dinilai paling banyak menerima bantuan sosial (Bansos) dimasa pandemik saat ini.

Dalam pidatonya Mentri Sosial, Juliari.P. Batubara, mengatakan terhitung mulai Juli hingga Desember bantuan sosial bagi masyarakat di masa pandemik akan terus berlanjut. Namun nilai yang di terima akan berkurang yang tadinya Rp 600Ribu, menjadi Rp 300Ribu per bulan.

"Penyerahan bantuan sosial ini sudah memasuki tahap ke tiga, dari 400 ribu bansos yang telah di gulirkan untuk Kabupaten Tangerang dari Kemensos," katanya..

Juliari menambahkan bantuan sosial untuk warga Desa Cikande, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang hari ini diberikan kepada 1.178 orang dan bantuan sosial yang diberikan berupa bantuan langsung tunai yang akan dibagikan per kepala keluarga sebesar Rp 600Ribu dan  paket sembako untuk jaring pengaman sosial (social safety) masyarakat Indonesia,  khususnya yang berada di Desa Cikande, Kabupaten Tangerang, Banten.


Sementara itu, Ketua DPR RI, Puan Maharani, mengatakan tugas wakil rakyat hanya sebatas  mengawasi penyerahan bantuan sosial yang diberikan pemerintah pusat kepada masyarakat di Kabupaten Tangerang. "Hanya memantau, apa bantuan ini maksimal dan tepat sasaran," ucapnya.


(korantangsel.com,dens)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes