BREAKING NEWS

Monday, May 20, 2019

ARIF WISMANSYAH : WARGA TANGERANG JANGAN IKUT-IKUTAN AKSI 22 MEI MENDATANG



TANGERANG RAYA,korantangsel.com- Isu yang terus bergulir di masyarakat terkait pengerahan masa di tanggal 22 Mei mendatang, memang bukan lagi menjadi berita hoax di kalangan masyarakat, bahkan diyakini akan terjadi. Menyikapi pengerahan masa tersebut, Walikota Tangerang meminta warga Tangerang untuk tidak ikut dalam aksi turun ke jalan pada 22 Mei nanti.

Walikota Tangerang, Arief Wismansyah mengatakan, sebagai negara hukum alangkah baiknya masyarakat menerima keputusan KPU, sehingga tidak membuat masyarakat di Kota Tangerang merasa cemas dan dibuat was-was, bahkan suasana jadi tidak tenang.

"Biarlah yang di Jakarta, kita (red-warga Kota Tangerang) nggak usah ikut-ikutan turun ke jalan," kata Arief Wismansyah saat menghadiri acara buka puasa bersama wartawan dan Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) di Cikokol, Senin (20/6/19).

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Forum Komunikasi Umat Bergama (FKUB), KH Amin Munawar mengatakan, aksi pengerahan masa di tanggal 22 Mei nanti tidak ada manfaatnya, bahkan lebih banyak mudharatnya.

Amin menambahkan, lebih baik saling menjaga persatuan dan keamanan daerah sendiri, tetaplah menjadi warga Kota Tangerang yang selalu hidup rukun dan damai juga saling menghargai, untuk menuju NKRI Yang Harga Mati.

(korantangsel.com,dens)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes