Wednesday, February 20, 2019
BERKOLABORASI DENGAN TOM DIXON, IKEA HADIRKAN TEMPAT TIDUR DELAKTIG
Posted by korantangsel.com on 9:59 PM in bisnis | Comments : 0
BISNIS, korantangsel.com- Berkolaborasi dengan Tom Dixon, desainer berkebangsaan Inggris meluncurkan koleksi terbaru DELAKTIG. DELAKTIG diklaim menjadi tempat tidur berangka panjang alumunium yang modular, dan dapat dirubah susunan sesuai kebutuhan kamar tidur.
Berdasarkan karakteristik, tempat tidur DELAKTIG merupakan ranjang yang berukuran queen-size memiliki bingkai berlapis halus yang juga berfungsi sebagai jangkar untuk beberapa aksesoris tambahan. Diantaranya meja samping, lampu, dan pilihan headboard yang terbuat dari kayu atau rotan.
Tak hanya itu, Sofa DELAKTIG dilengkapi dengan sandaran dan bantalan yang multifungsi dan dapat dikreasikan sedemikian rupa menjadi berbagai kebutuhan dan bentuk. Sehingga mampu menciptakan pengaturan posisi tempat duduk yang diinginkan pemiliknya.
Bagi IKEA dan Tom Dixon, DELAKTIG bukan saja merupakan sebuah produk, namun sebuah pola pikir, gaya hidup, dan pendekatan untuk sebuah perabot yang dapat dikonversi dan disesuaikan. Sehingga, tidak terpaku pada satu bentuk, tetapi juga fleksibel dalam pemakaian, dan ingin merefleksikan cara orang hidup saat ini.
Dengan kelebihan produk ini, diharapkan DELAKTIG menjawab kebutuhan konsumen akan perabotan yang dapat menghemat ruang, terutama hunian dengan memiliki ruang terbatas. Dimana konsumen dapat mengalihkan fungsi tanpa harus menambah perabotan lain.
(korantangsel.com/dini-rls)