BREAKING NEWS

Monday, May 25, 2015

M ALI YUSUF: BANTAH DEWAN MALAS BERKANTOR

DPRD
TANGERANG SELATAN,korantangsel.com- Terlihat Jarangnya anggota dewan dikantor mendapatkan penilaian kinerja kurang baik dari masyarakat Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Salah satu anggota DPRD Mohamad Ali Yusuf membantah, kinerja dewan tidak bisa dinilai dari tingkat kehadiran.
Bantahan tersebut langsung dilontarkan oleh Mohammad Ali Yusuf anggota komisi I dari fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), saat ditemui tim reporter korantangsel.com di kantor DPC PKB Tangsel.

Menurut Ali, bahwa baik atau buruknya kinerja dewan tidak bisa dinilai dari tingkat kehadiran para anggota dewan ke kantor. Diapun sangat menjelaskan  bahwa anggota dewan tidak harus absen setiap hari layaknya Pegawai Negeri Sipil (PNS). “Kita tidak sama dengan itu (PNS). Baik atau buruknya kinerja anggota dewan, harusnya dinilai dari tingkat kesuksesan para anggota dewan menjalankan tugas. Bukan absensi," tegasnya.

Bahkan dirinya menerangkan bahwa kinerja anggota DPRD Tangsel saat ini sangat baik. Dilihat dari keberhasilan menjalankan tugas. Pertama, tugas dewan sebagai Budgeter, telah mengesahkan APBD. Ke dua, sebagai legistrasi, DPRD telah mengesahkan perda-perda dan Ketiga sebagai kontroling. Mengenai kunjungan kerja (kunker) diluar kota, Ali menjelaskan semuanya sudah diatur di tata tertib karena sudah dijadwalkan antara ketua komisi dan sekwan.

Kunker anggota dewan tidak boleh dipermasalahkan, mengingat usia Tangsel yang  masih terhitung sangat muda baru 6 tahun. Sehingga banyak diperlukannya menggelar study banding untuk kemajuan Tangsel sendiri. "Study banding itupun bertujuan mangambil contoh perkembangan salah satu daerah tersebut, untuk dipratekkan di Tangsel," tandasnya.


 (korantangsel.com, ahmad fauzi)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes