BREAKING NEWS

Saturday, February 28, 2015

SAMBUT HUT KOTA TANGERANG, HMI UNRAS DEPAN PEMKOT

demo
TANGERANG RAYA,korantangsel.com- Satu tahun lebih sudah kepemimpinan walikota Tangerang H Arief R Wismansyah, namun sampai saat ini masyarakat belum merasakan perkembangan dan kemajuan di Kota Tangerang, hanya kegiatan kegiatan festival yang banyak dilakukan oleh walikota.

Faridal Arkam Machus selaku ketua Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) MPO Cabang Tangerang Raya menuturkan, bahwa Pemuda dan mahasiswa Kota Tangerang menginginkan Walikota Tangerang untuk dapat membuktikan dan atau merealisasikan janji janji yang telah diberikan kepada kami.

" Jangan hanya bisa mengotak atikan pegawai Dinas kesana kesini saja. Masih banyak permasalahan kota Tangerang seperti masyarakat yang menganggur dan banjir yang melanda di Kota Tangerang, namun belum juga ada solusinya," kata Faridal saat unras depan Pemkot Tangerang.

Menurutnya, selain itu, Kota Tangerang memiliki silva yang membumbung tinggi sampai 700 miliar rupiah. Ini artinya pemerintah atau kepemimpinan Arief tidak bisa menyerap APBD untuk pembangunan kota Tangerang.

Banyak proyek proyek yang tidak selesai dan menyebabkan APBD semakin besar sehingga menjadi silva. Jelas ini membuktikan sistem perencanaan dan pengendalian untuk pembangunan kota Tangerang yang tidak beres. " Berarti kota Tangerang untuk mendapatkan WTP sangat mustahail dengan silva kota Tangerang yang sebesar 700 M, sekalipun mendapatkan itu aneh bin ajaib, " ujarnya.

Selanjutnya tutur Faridal, HMI MPO mencurigai penyediaan anggaran narasumber untuk seluruh anggota DPRD adalah bentuk gratifikasi dari pemkot terhadap anggota DPRD kota Tangerang. Ini salah satu bentuk kongkolingkong antara eksekutif dan legislatif.
  

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes