BREAKING NEWS

Wednesday, June 4, 2014

MAYAT WANITA TANPA IDENTITAS DITEMUKAN TEWAS DIPINGGIR REL

POLSEK SERPONG
TANGERANG SELATAN,korantangsel.com- Sesosok mayat wanita tanpa identitas ditemukan warga di pinggir rel kereta api Rawa Buntu, Kota Tangerang Selatan, kemarin. Dari barang bukti yang dimiliki korban, pihak kepolisian mengamankan sepasang sendal slop milik korban.

Nuril Rahman, Ketua Rt setempat mengatakan, mayat perempuan tanpa identitas tersebut memiliki ciri-ciri mengenakan celana jeans warna abu-abu dan kaos motif merah putih, dan diperkirakan berusia sekitar 35 tahunan dengan kondisi telinga sebelah kanan dan hidung berdarah.

"Mayat pertama kali ditemukan oleh warga yang ingin mencari rumput. Di mana, mayat tersebut sudah tergeletak dipinggir rel kereta api," katanya.

Ditempat yang sama, Ipda Karana Wiguna Bhakti, Kanit Sabhara menjelaskan, untuk mengetahui penyebab kematiannya, petugas kepolisian akan melakukan olah tkp.

Untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut, jenazah mayat wanita tanpa identitas tersebut dibawa ke Rumah Sakit Umum Tangerang untuk diotopsi.

(
korantangsel.com, ahmad baihaqi)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes