TANGERANG RAYA,korantangsel.com- Partai
Bulan Bintang (PBB) memberikan pembekalan saksi-saksi di kediaman
Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Bulan Bintang (20/2).
Pada pertemuan kader dengan agenda pembekalan saksi, Wasekjen
DPP PBB Samsudin SH menitikberatkan kepada keamanan tentang bagaimana formulir
C1 dan C1 Plano yang berisi perolehan suara parpol, dapat dijamin tingkat
keamanannya dan segera sampai di KPU kabupaten/kota.
“Bukan hanya masalah keasliannya, tetapi masalah
terjaminnya keamanan isi yang ada dalam formulir tersebut,“ kata Samsudin.
Maka diharapkan, kader-kader partai dapat memahami, mengerti
dalam pelaksanaan kegiatan pemilu 2014 dan menjaga agar teteap jujur dan adil,
tidak ada kebocoran suara yang dapat merugikan para calon legislatif maupun
suara partai,” tambah Samsudin.
Carmadi,SH,MH salah satu Calon Anggota Legislatif DPRD
Provinsi Banten Dapil 3, dalam sambutannya mengatakan, pada
saat perkenalan calon memberikan pengalaman-pengalamannya dalam perjalanan
dirinya dalam mengikuti pesta demokrasi pemilu 2014. Ada beberapa poin penting
yang ia sampaikan, dan paling utama adalah dirinya ingin membesarkan Partai
Bulan Bintang, membawa amanah rakyat dan menjadi anggota dewan dengan sepenuh
hati.
Carmadi,SH,MH (Charlie) merupakan
salah satu Calon Anggota Legislatif DPRD Provinsi
Banten dari Partai Bulan Bintang
(PBB) Dapil 3 wilayah Kecamatan
Balaraja, Jayanti, Tigaraksa, Jambe, Cisoka, Curug,
Cikupa, Panongan, Legok, Pagedangan, Cisauk,
Kelapa Dua dan Solear.
(korantangsel.com, mukmin kusnendar)