TANGERANG RAYA,korantangsel.com- Petugas Bandara Soekarno Hatta berhasil menggagalkan
penyelundupan hewan langka kura-kura moncong babi sebanyak 2800 ekor yang
dibawa dengan menggunakan tas koper dan dibungkus dalam 40 kotak kecil, dan
kini disimpan di Balai Besar Karantina Pertanian Soekarno Hatta, Banten,
kemarin.
Menteri Kehutanan,
Zulkifli Hasan saat mendatangi balai karantina mengungkapkan, penyelundupan
hewan langka yang akan dikirimkan ke China ini, memang buka pertama kalinya. Di
mana sebelumnya, petugas berhasil menggagalkan penyelundupan kura-kura Brazil
yang dibawa dari negeri asalnya.
“Kalau kasus kura-kura
moncong babi, berdasarkan informasi akan dijadikan bahan baku obat di China,”
katanya.
Ia menambahkan,
melihat begitu banyaknya kasus penyelundupan hewan langka di Indonesia, peran
serta pemerintah dalam melestarikan keberadaan satwa asli sangatlah dibutuhkan,terutama
pihak keamanan baik pihak bandara maupun pelabuhan dalam upaya pencegahan penyelundupan
satwa Indonesia.
Sampai saat ini, kura-kura
moncong babi masih berada di pusat Karantina Bandara Soetta dan rencananya akan
langsung di kembalikan ke habitatnya di Papua Irian Jaya.