BREAKING NEWS

Thursday, January 30, 2014

JELANG IMLEK, WARGA MASIH MEMBURU PERNAK-PERNIK

imlek
TANGERANG SELATAN,korantangsel.com- Jelang Imlek, warga keturunan Tiong Hoa terlihat masih memburu beberapa pernak-pernik. Seperti terlihat di salah satu pusat perbelanjaan di BSD, pedagang mulai dikerubuti pembeli yang ingin melengkapi rumahnya dengan pernak-pernik Imlek.

Atia, salah satu pedagang pernak-pernik Imlek mengatakan, walaupun sudah mendekati Imlek, namun minat masyarakat yang mencari pernak-pernik masih meningkat. Sebut saja seperti amplop angpao, gantungan, lampu atau tempelan lainnya. 

“Harganya sangat bervariasi, mulai dari Rp 70 ribu sampai Rp 120 ribu. Untuk tahun ini, yang paling banyak diminati adalah gantungan kuda,” kata Atia.

Ia mengaku, menjelang Imlek tingkat permintaan pernak-pernik terbilang masih tinggi, sehingga dirinya pun sempat kualahan untuk melayaninya. Apalagi, saat pelanggan mulai mencari gantungan kuda yang menjadi favorit .


(korantangsel.com, ahmad baihaqi)   

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes