BREAKING NEWS

Thursday, January 9, 2014

23 TRUK BERMUATAN 8 TON DITILANG

Dishubkominfo Kota Tangsel
TANGERANG SELATAN,korantangsel.com-Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Tangsel kembali melakukan operasi penertiban terhadap truk bermuatan lebih dari delapan ton.

Operasi penertiban tersebut merupakan langkah penegakan peraturan wali kota (Perwal) No.3/2012 tentang Pengaturan Waktu Operasi Kendaraan Angkutan Barang di Wilayah Kota Tangsel. Kepala Dishubkominfo, Sukanta mengatakan, operasi digelar di dua titik, masing-masing di depan bundaran Taman Tekno, BSD dan di Jalan Raya Serpong. Dalam operasi tersebut, puluhan truk berhasil terjaring dan langsung dikenai tilang.

"Padahal baru mulai. Ini banyak banget yang nekat lewat," ungkap Sukanta yang ditemui di lokasi.

Ia menambahkan, petugas melakukan penahanan terhadap buku KIR truk tersebut. Jika mereka tak memiliki buku KIR, petugas pun menahan STNK truk. "Tidak ada uang damai. Bagi truk yang ditilang, silahkan urus ke pengadilan dan kami memberitahu jadwal sidangnya," ungkapnya sambil mengatakan setelah hampir setahun fakum tak lakukan razia truk bermuatan delapan ton.

Dari hasil tilang tersebut, Sukanta menjelaskan, ada 23 truk berhasil ditilang di Bundaran Taman Tekno dan tujuh truk ditilang di Jalan Raya Serpong. Tertangkapnya 29 truk bermuatan delapan ton, menurut Sukanta dikarenakan truk tersebut masih nekad melalui jalur dalam Kota Tangsel. Itu artinya,  menandakan belum tegasnya penegakan Perwal No 3/2012.

“Isi perwal itu sudah jelas, truk bermuatan lebih dari delapan ton dilarang masuk ke dalam Kota Tangsel, dimulai jam 05.00 WIB sampai 22.00 WIB. Namun bagi truk yang berasal dari perbatasan Kabupaten Bogor yang akan menuju Kota Tangsel, akan dijegat di Bundaran Taman Tekno. Sedangkan truk yang berasal dari Kota Tangerang menuju Jalan Raya Serpong, akan dijegat di daerah Plaza Serpong. Dengan tujuan, tidak akan ada lagi truk yang membandel," pungkasnya.

Ahan (40) salah seorang supir truk mengatakan, perjalanannya dari arah Kabupaten Bogor menuju pintu tol BSD ternyata baru pertama kali ditilang. Sebab biasanya pria setengah baya ini mengaku setiap melintasi jalan ini dan bertemu petugas, dirinya tidak pernah kena tilang.


Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes