BREAKING NEWS

Wednesday, March 27, 2013

KETUA RW PERUMAHAN TOTAL PERSADA INGIN TIDAK ADA LAGI BANJIR DIWILAYAHNYA


TANGERANG RAYA, korantangsel.com- (Kota Tangerang) Perumahan Total Persada Kecamatan Priuk Kota Tangerang, sangat rentan mengalami bencana banjir, sampai-sampai dianggap Perumahan ini adalah pemukiman langganan banjir, banjir di wilayah ini biasanya menggenangi dua Rukun Warga, yaitu di wilayah Rw 07 dan Rw 08, sekitar 400 KK dari delapan Rt.

Suyanto, S.sos selaku ketua Rw O7 dirinya sangat berkeinginan dibuatkan satelit agar lebih mudah untuk menangani banjir diwilayahnya  dia pun sudah membuat proposal kepada pemerintah setempat agar tanggul kali sabi ditinggikan “Kepengennya sich dibuatkan satelit untuk mengetahui kalo banjir akan datang menggenangi perumahan ini.” ujar Suyanto  sambil tersenyum.

“Wargapun berpikir tak mau lagi terjadi banjir karena sangat merugikan segalanya, khususnya rumah yang terendam banjir. Dan apabila dapat membuat anggaran ke Pemerintah setempat, dirinya ingin membantu warga yang selalu eksis dalam penanganan penanggulangan banjir di Perumahan Total Persada.” Tambahnya.
Ternyata diapun bekata tak bosan bila diwilayahnya setiap tahunnya selalu terkena banjir bahkan mensyukuri karna sudah terbiasa akan tetapi selalu berusaha  mencegah tejadinya banjir, dan berkeinginan membuat turab yang insyaallah dilaksanakan tahun 2014 diwilayahnya.

Sejumlah warga setempat dari delapan Rt, Rw 07 dan Rw 08, sangat mengharapkan Pemerintah Kota Tangerang  untuk memperluas atau melakukan pelebaran kali sabi serta meninggikan tanggulnya, serta tempat pembuangan sampah disetiap Rt, dan juga mobil pengangkut sampah, yang setiap hari mengangkut.(korantangsel-ahmad baihaqi)

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes