BREAKING NEWS

Tuesday, April 6, 2021

Raup Untung dari Lima Gerobak Siomai




BISNIS,korantangsel.com-
Somai makanan asal Negeri Tirai Bambu ini, memang banyak disukai oleh semua kalangan. Makanan ringan yang cukup membuat perut kenyang ini, ternyata menjadi inspirasi ladang usaha bagi Wahyudi, salah satu UMKM asal Kecamatan Priuk, Kota Tangerang.

Pemilik Shaomai Mang Kudil, Wahyudi MP mengaku berbeda dengan siomai lainnya. Siomai buatan Yudi dibuat dari bahan pilihan. Seperti ikan tenggiri dan sayuran segar, serta bumbu kacang yang digiling sendiri

"Saya selalu pakai bahan yang berkualitas. Alhamdulillah banyak yang bilang siomai saya enak, dan murah," katanya. 


Melihat respon yang cukup baik dari para konsumen, saat ini Yudi memiliki lima gerobak siomai yang tersebar di wilayah Kota Tangerang. Seperti dua gerobak di wilayah Priuk, kantor PDAM dan beberapa titik lainnya. "Ya Alhamdulillah dari lima gerobak ini, ada pemasukan setiap harinya," ucapnya.

Bagi Anda yang ingin mencicipi siomai Mang Kudil, cukup merogok kocek Rp 15 Ribu untuk satu porsi dengan tujuh isian yang berbeda. 

(korantangsel.com,dini)

Shaomai Mang Kudil
IG : shaomaimangkudil
Nomor Telp : 087876060404

Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes