BREAKING NEWS

Thursday, October 31, 2013

POLSEK SERPONG, KASUS KRIMINAL MENURUN DI TAHUN 2013

polsek serpong
TANGERANG SELATAN,korantangsel.com- Sebanyak 79 personil anggota Kepolisian Polsek Serpong Tangerang Selatan “siap” melayani dan mengayomi masyarakat dengan tugas-tugas yang sudah ditentukan.

Ketika reporter www.korantangsel.com datang ke lokasi Polsek Serpong terlihat sepi, karena di ketahui beberapa personil sedang melakukan aktivitas rutinitas kewajiban yang harus di jalani seperti keamanan, kamtibnas, menegakkan hukum, melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat denga baik.

Menurut salah satu Staf Reskrim Polsek Serpong Putri, saat ditemui diruangannya mengatakan saat ini kasus kejahatan kriminal baik curanmor dan penipuan serta kasus narkoba didaerah Serpong Tangerang Selatan memang menurun tidak seperti tahun kemarin”. pihak kami akan terus berusaha semampu mungkin untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat, baik keamanannya maupun pelayanannya,” kata staf reskrim saat di wawancarai reporter www.korantangsel.com.

Polsek Serpong yang beralamat Jalan Letnan Sutopo Nomor 1 Serpong Kota Tangerang Selatan, berdiri sejak 6 September 2002 ini paling banyak menangani kasus kriminal seperti curanmor dan penipuan serta kasus narkoba.

Apabila ada kejadian-kejadian tindak keriminal dan kejahatan di wilayah Serpong Tangerang Selatan bisa langsung menghubungi Polsek Serpong, telepon 021-5384139, pihak kami dengan secepatnya datang kelokasi.

(korantangsel.com budi haryono)


Share this:

 
Copyright © 2014 RANSEL. Designed by OddThemes